MEIS seketika diselimuti cahaya biru dari lightstick yang digenggam oleh ELF (sebutan fans Super Junior)ketika lampu mulai dipadamkan pada pukul 19.15 WIB. Teriakan para ELF pun terdengar dari segala penjuru.
Muncul masing-masing wajah personel Super Junior pada layar menandakan bahwa konser akan segera dimulai. Kain putih yang terbentang menutupi panggung dan disorot dengan teknik 'video mapping' akhirnya di angkat dan ledakan kembang api bergemuruh dari atas panggung. Super Junior siap untuk menghibur penonton.
'Mr. Simple' dan 'Bonamana' menjadi dua lagu pembuka yang menghentak panggung 'Super Show 5' di Jakarta. Euphoria-nya semakin terasa saat ELF dengan kompak melantunkan chant-chant dari lagu tersebut. Lagu 'Super Girl' bersama Henry dan Zhoumi 'Super Junior-M' menjadi lagu penutup di sesi pertama ini.
Setelah menggelontorkan 3 lagu awal dan menyapa penonton, Super Junior melanjutkan konser dengan lagu It's U. Konser super show 5 hari pertama yang digelar di MEIS Ancol, Sabtu (01/06) ini pun berlangsung meriah.
Lagu Sexy Free and Single yang berirama rancak juga digelontorkan. Super Junior sempat menampilkan permainan laser hijau. Sesudahnya sexy dancer muncul dan membuat suasana makin panas.
Eunhyuk, Kyuhyun dan Ryeowook serta member lain Super Junior tampil menggoda dengan sexy dancer. Ini tentu membuat ELF berteriak histeris.
Selain itu ditampilkan pula VCR yang cukup lucu dalam konser ini. Member Super Junior saling menodong satu sama lain dengan pistol virtual.
Member Super Junior sedikit menyapa penggemar. Shindong sempat berkata, "Hatur Nuwun," yang disambut riuh rendah fans.
Selain itu Ryeowook berkata, "Aku cinta kalian," dan Kyuhyun menyapa dengan romantis dan berkata, "Aku cinta kamu,". Sementara itu member Super Junior M yang bakal debut sebagai artis solo, Henry menyapa dengan bahasa Inggris, "Do you miss me? I miss u so much," ucapnya
"Jakarta!" sapa Eunhyuk. Mereka pun memperkenalkan diri mereka satu persatu dengan bahasa Indonesia yang terbata-bata.
"Apakah kalian ingin bertemu dengan saya? Selamat menikmati ya, aku cinta kalian!" ujar Ryeowook dalam bahasa Indonesia.
Donghae cs kembali ke atas panggung dan mengajak para ELF untuk flashback ke 2009 lewat lagu 'It's You'. Namun, tak ingin berlama-lama, setelah diselingi video para member Super Junior yang menjadi agen lengkap dengan pistol, Super Junior membawa kembali penonton ke masa kini dengan 'Sexy, Free & Single'. Kali ini, SuJu yang tampil penuh energi itu tampil mengenakan kostum bernuansa merah-hitam.
Kini giliran masing-masing personel untuk unjuk gigi. Eunhyuk, Donghae, Siwon, dan Henry menggebrak panggung dengan 'So Cold'. Kyuhyun, Sungmin, Ryeowook, dan Zhoumi meredakan suasana dengan lagu 'How Am I Supposed to Live Without You'.
Shindong, Eunhyuk, dan Donghae kembali membuat MEIS bergoyang dengan tarian penuh energi 'Harlem Shake'. Suasana semakin pecah ketika empat member Super Junior berubah menjadi perempuan.
Siwon berubah menjadi Son Dam Bi, Ryeowook menjadi S.E.S, Kangin menjadi Gain 'BEG' dan Sungmin terlihat manis saat berubah menjadi HyunA '4Minute'. Keempatnya pun berubah menjadi SISTAR dan menarikan lagu 'Alone'.
'Break Down', 'A-oh!', dan 'Go' dibawakan secara apik dengan bahasa Mandarin oleh Super Junior-M. Confetti dan laser hijau pun menghujani penonton.
'Rockstar' membuat suasana semakin heboh dan memanas. Bagaimana tidak? Eunhyuk melepas bajunya dan memamerkan perut sixpack-nya. Hingga lagu 'Rockstar' diputar berkali-kali, Siwon akhirnya juga melepas kaus hitamnya dan memperlihatkan tubuhnya. Sontak teriakan histeris penonton semakin kuat dan memekikkan telinga.
'Daydream', 'Bittersweet', 'Someday', dan 'Memories' membuat hati ELF semakin melow dan langsung terhanyut dalam suasana. Super Junior tampil necis dalam balutan busana serba putih-silver.
Setelah tadi beberapa personel Super Junior berubah menjadi perempuan cantik, kini semua personel SuJu berubah menjadi super hero di 'Dreaming Hero'. Eunhyuk menjadi Wolverine dari 'X-Men', Henry menjadi Goku dari 'Dragon Ball Z', Kangin menjadi Thor, Shindong menjadi Incredible Hulk, Siwon menjadi Captain America, Donghae menjadi Iron Man, Kyuhyun menjadi Loki dari 'Thor', Ryeowook menjadi Spiderman, dan Sungmin menjadi Huo Yuanjia dari film Jet Li berjudul 'Fearless'.
Super Junior pun mengajak penonton berlompat-lompat dan menari bersama lewat 'Sunny', 'Wonder Boy', dan 'Dancing Out'. 'Marry U' membuat malam semakin indah dan romantis. Saat lagu 'Marry U', sesuai rencana, para ELF dengan kompak mengangkat hand banner bertuliskan 'We Do'.
Sebelum mengakhiri acara, Super Junior berbincang-bincang sedikit dengan para ELF. Donghae pun sukses membuat para wanita semakin luluh saat menutup ucapannya dengan kecupan dari bibirnya. Super Junior menutup acara dan meninggalkan panggung.
Setelah teriakan-teriakan "We want more! We want more!" dari para ELF, Super Junior akhirnya kembali ke atas panggung dengan encore 'Sorry, Sorry', 'Show Me Your Love', dan 'Sapphire Blue'.
"Apakah kalian bersenang-senang? Sekarang kami benar-benar pamit. Lagu yang terakhir, ini lagu dari album pertama. Kami harap kalian bisa ikut bernyanyi bersama," ujar Eunhyuk yang disambut teriakan penonton. Mengalunlah lagu 'So I' yang menjadi lagu penutup 'Super Show 5' hari pertama.
"Assalamualaikum!" tutup Eunhyuk.
Artikel Selebriti dan Info Sehat Lainnya:
Judul Posting: (FOTO) SUPER JUNIOR SUKSES GELAR 'KONSER SUPER SHOW 5' HARI PERTAMA DI MEIS ANCOL
Link Posting: http://selebriti-sehat.blogspot.com/2013/06/foto-super-junior-sukses-gelar-konser.html
Rating: 100% based on 99999 ratings. 100 user reviews.
Link Posting: http://selebriti-sehat.blogspot.com/2013/06/foto-super-junior-sukses-gelar-konser.html
Rating: 100% based on 99999 ratings. 100 user reviews.
0 comments:
Post a Comment